Keunggulan dan Kekurangan Memiliki Rumah di Dataran Rendah

Rumah di Dataran Rendah

Apakah kamu sedang mencari papan iklan ‘jual rumah mewah’ dan berniat untuk membelinya? Memiliki rumah mewah yang lengkap dengan segala fasilitas pasti menjadi mimpi kita semua ya. Namun, ada hal yang perlu kamu pertimbangkan sebelum membeli rumah yaitu lokasi.

Lokasi rumah ini berkaitan dengan geografis hunian. Kamu harus tahu lokasi rumah apakah berada di dataran rendah atau dataran tinggi. Penentuan lokasi rumah berdasarkan ketinggian area akan sangat memengaruhi kamu dalam beraktivitas. Berikut ini ada pembahasan mengenai keunggulan dan kekurangan memiliki rumah di dataran rendah, yuk disimak bersama.

Keunggulan memiliki rumah di dataran rendah

Dataran rendah memiliki keunggulannya sendiri. Berikut ini adalah keunggulan dataran rendah yang bisa mendukung kamu hidup sehari-hari.

1. Dekat dengan pusat kota

Dataran rendah umumnya identik dengan akses yang dekat menuju pusat kota. Hal ini bisa menjadi pertimbangan kamu apabila memerlukan jarak rumah yang dekat dengan pusat kota. Kamu bisa memilih perumahan yang ada di dataran rendah saja.

2. Umumnya fasilitas publik terpusat di dataran rendah

Biasanya dataran rendah mengalami pembangunan lokasi yang lebih dulu. Oleh karena itu sering ditemukan pusat pemerintahan, kantor dan juga bisnis berada di sini. Selain itu fasilitas publik seperti rumah sakit, sekolah, bank, dan kantor pos juga lebih dulu dibangun di area dataran rendah. Jadi, kamu akan menemukan banyak fasilitas umum di sekitar rumah.

3. Dekat dengan pusat bisnis dan perkantoran

Selanjutnya, dataran rendah biasanya dekat dengan pusat bisnis dan perkantoran. Jadi apabila kamu berniat membeli properti di dataran rendah, jarak antara rumah dan kantor tidak akan terlalu jauh sehingga bisa menghemat waktu, bukan?

Kekurangan memiliki rumah di dataran rendah

Selain kelebihan di atas, ada beberapa kekurangan memiliki rumah di dataran rendah. Yuk simak penjelasannya,

1. Suhu cenderung lebih tinggi

Hal pertama yang harus kamu pertimbangkan jika ingin memiliki rumah di dataran rendah adalah suhu cenderung lebih panas. Artinya suasana sekitar kamu akan lebih panas ketika di siang hari. Mungkin keuntungannya pakaian akan lebih cepat kering ketika dijemur, namun kamu akan perlu menyalakan AC dan kipas angin lebih sering sehingga biaya listrik akan lebih tinggi. Apakah kamu sudah siap akan hal itu?

2. Polusi dan kemacetan lalu lintas

Hal kedua adalah polusi dan juga tingkat kemacetan lalu lintas yang lebih ramai. Maka dari itu ini perlu kamu jadikan pertimbangan jika ingin membeli rumah di dataran rendah. Mungkin dalam jangka pendek polusi dan kemacetan masih bisa kamu tangani ya, namun jika hal ini kamu alami setiap hari pastinya akan memberikan dampak negatif bagi mental dan kesehatan kamu.

3. Populasi padat

Pertimbangan ketiga dari membeli rumah di dataran rendah adalah populasi yang lebih padat. Dataran rendah biasanya lebih dulu dibangun dan dikembangkan sehingga tatanan kota juga akan lebih dulu terbentuk. Hal ini bisa menyebabkan populasi penduduk yang lebih dulu padat.

Nah, itu saja beberapa pertimbangan mengenai keunggulan dan juga kekurangan memiliki rumah di dataran rendah. Tentu tidak selamanya dataran rendah memberikan dampak negatif pada lingkungan di sekitar hunian kamu. Namun, kamu harus lebih jeli saja dalam memilih lingkungan yang akan kamu tempati.

Jika kamu sedang mencari rumah dijual di Medan, Lampung, Jakarta, Bandung dan kota-kota lain, pastikan kamu mengobservasi lingkungannya juga ya.

 

Keunggulan dan Kekurangan Memiliki Rumah di Dataran Rendah

You May Also Like

About the Author: Kanal Info

Sekadar berbagi informasi dan pengetahuan sekitar kita secara singkat dan sederhana

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *