Tanda Tempo Dan Tanda Dinamik Dalam Lagu

Tanda Tempo Dan Tanda Dinamik Dalam Lagu

Sebuah lagu atau musik saat dinyanyikan akan menjadi lebih indah dan merdu sekaligus memiliki jiwa, jika lagu tersebut memiliki tempo dan dinamik.

Apalagi untuk lagu paduan suara, seorang dirigen atau conductor saat memimpin paduan suara akan memperhatikan dengan benar tanda tempo dan tanda dinamik yang ada agar dapat menyampaikan jiwa lagu atau musik yang dibawakan.

Berikut pengertian tanda tempo dan tanda dinamik pada sebuah lagu beserta penjelasannya.

Tanda Tempo

Tanda tempo lagu/musik adalah tanda yang digunakan untuk menunjukan cepat atau lambatnya sebuah lagu yang harus dinyanyikan.

Komposer menggunakan tanda tempo agar kecepatan lagu yang diciptakannya tepat saat dinyanyikan dan biasanya ditulis pada bagian kiri atas sebuah partitur, di bawah penulisan nada dasar lagu.

A. Tanda Tempo Cepat

  1. Allegro : cepat
  2. Allegratto : agak cepat
  3. Allegrissimo : lebih cepat
  4. Presto : cepat sekali
  5. Presstissimo : secepat-cepatnya
  6. Vivase : cepat dan girang

B. Tanda Tempo Sedang

  1. Moderato : sedang
  2. Allegro moderato : cepatnya sedang
  3. Andante : perlahan-lahan
  4. Andantino : kurang cepat

C. Tanda Tempo Lambat

  1. Largo : lambat
  2. Largissimo : lebih lambat
  3. Largeto : agak lambat
  4. Adagio : sangat lambat penuh perasaan
  5. Grave : sangat lambat sedih
  6. Lento : sangat lambat berhubung-hubungan.

Tanda Dinamik

Tanda dinamik lagu/musik adalah tanda untuk menyatakan keras, lembutnya sebuah lagu yang dinyanyikan.

Komposer dalam menunjukan bagaimana perasaan yang terkandung di dalam sebuah komposisi, apakah itu riang, sedih, datar, atau agresif, memberi tanda dinamik yang pada umumnya ditulis menggunakan kata-kata dalam bahasa italia pada lagu ciptaannya.

Contoh tanda dinamik lagu

  1. f : forte = keras
  2. ff : fortissimo = sangat keras
  3. fff : fortissimo assai = sekeras mungkin
  4. mf : mezzo forte = setemgah keras
  5. fp : forte piano = mulai dengan keras dan diikuti lembut
  6. p : piano = lembut
  7. pp : pianissimo = sangat lembut
  8. ppp : pianissimo possibile = selembut mungkin
  9. mp : mezzo piano = setengah lembut

Perubahan Tanda Dinamik

  1. Diminuendo (dim) : melembut
  2. Perdendosi : melembut sampai hilang
  3. Smorzzande : sedikit demi sedikit hilang
  4. Calando : mengurangi keras
  5. Poco a poco : sedikit demi sedikit / lambat laun
  6. Cresscendo : berangsur-angsur keras
  7. Decrsescendo : berangsur-angsur lembut

 

Tanda Tempo Dan Tanda Dinamik Dalam Lagu 

You May Also Like

About the Author: Ziuma

Cuma Ingin Berbagi Informasi dan Pengetahuan Online

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *